Kamis, 06 Desember 2012

Derby Manchester Lebih dari Sekadar Rivalitas


Manchester City VS Manchester United


Manchester - Tak ada yang meragukan pentingnya derby Manchester akhir pekan ini, termasuk Sir Alex Ferguson. Bukan cuma soal rivalitas, tapi juga pentingnya meraup poin penuh jelang periode padat di Desember. Derby Manchester akan kembali tersaji, Minggu (9/12/2012) akhir pekan nanti. Kali ini giliran The Citizens yang akan menjamu The Red Devils di Etihad Stadium dalam laga ke-16 Premier League. MU yang selalu kalah saat berduel dengan City dalam dua laga terakhir di Liga Inggris, berambisi memetik hasil maksimal akhir pekan nanti. Musim lalu, Wayne Rooney dkk. kalah telak 1-6 saat berlaga di Old Trafford, sedangkan di kandang City mereka kalah tipis 0-1.

Ferguson yang sadar bahwa City kini sudah jauh lebih kuat, lantas menyatakan bahwa jika timnya berhasil menundukkan City, maka hasil itu bakal menjadi salah satu kemenangan terbaik yang pernah diraih oleh tim asuhannya.
Ditambah lagi saat ini kedua tim sedang bersaing ketat dalam perburuan gelar, maka tambahan tiga poin bakal menjadi krusial. MU saat ini memuncaki klasemen dengan raihan 36 poin, sementara City ada tepat di belakangnya dengan selisih tiga angka. "Jika kami berhasil menang (di hari Minggu), maka itu akan menjadi salah satu hasil terbaik yang pernah kami raih. Mereka sangat bagus, tim yang bertenaga dengan pemain-pemain besar," ucap Fergie di MUTV.

Tapi untuk mewujudkan hal itu, Fergie terlebih dulu harus membenahi lini pertahanan yang musim ini terlihat rapuh. Dalam 15 pertandingan yang sudah dilalui, MU sudah kebobolan 21 gol. "Itu tidak akan mudah jika kami bertahan seperti saat melawan Reading, kami akan berada dalam masalah," ujar manajer berusia 70 tahun itu. "Yang terpenting adalah kami bisa memetik pelajaran dari kesalahan yang kami buat dan melakukan sesuatu dari hal itu. Kami perlu menemukan sebuah solusi," imbuhnya. Setelah laga ini, kedua tim sudah ditunggu jadwal padat yang biasa dilakoni oleh tim-tim Inggris di menjelang pergantian tahun. MU dan City akan melakoni sedikitnya lima pertandingan hingga tanggal 1 Januari nanti.


(Yoris Bertal)

Sabtu, 24 November 2012

Come Back Of The King Terjadi Lagi .... (Liga Inggris)

(Review Manchester United 3-1 QPR)

Lagi-lagi sebuah comeback disuguhkan Manchester United guna memenangi laga atas QPR, di Old Trafford tamu bertekuk lutut 3-1, Sabtu (24/11).

Sir Alex Ferguson memimpin pasukannya dengan sumringah usai dihadiahi patung perunggu yang berdiri di gagah hari kemarin. Sementara QPR baru saja memecat pelatih Mark Hughes.

Hanya beberapa jam sebelum kick off mereka mengumumkan Harry Redknapp sebagai pelatih baru, namun Harry hari ini hanya hadir di tribun, sebab Eddie Niedzwiecki yang memimpin sebagai caretaker.

Babak pertama tak ada gol yang tercipta, MU mendominasi peluang namun kebanyakan melebar. Sementara shot on target Rooney sanggup dihadang Julio Cesar.

Ketika memasuki babak kedua pendukung tim tamu malah bersorak duluan, Jamie Mackie menghajar bola rebound tepisan Lindegaard dari jarak dekat. Tamu pun unggul satu gol di menit 52.

Gol balasan United tercipta 12 menit kemudian, ketika waktu menunjuk menit 64 Jonny Evans menanduk masuk bola corner kiriman Rooney yang sebelumnya disundul oleh Welbeck, 1-1.




Jonny Evans

4 Menit berselang giliran Darren Fletcher yang juga menanduk masuk bola dari situasi corner. Kali ini eksekusi Rooney langsung ditanduk keras oleh Fletcher dan membawa MU balik unggul 2-1.

Kemudian Javier Hernandez membuat Old Trafford semakin bergemuruh ketika menit 72 ia menambah gol tuan rumah, bola sodoran Anderson ia selesaikan dengan brilian.

Skor 3-1 tak lagi berubah hingga pertandingan selesai, Setan Merah kini bertengger di pucak tabel sementara EPL lagi dengan 30 poin menyalip City yang baru bermain esok hari lawan Chelsea.

Manchester United starting line-up: Lindegaard; Rafael, Evans, Ferdinand, Evra; Young, Fletcher, Scholes; Rooney, Welbeck, Van Persie.
Cadangan: De Gea, Jones, Smalling, Anderson, Cleverley, Powell, Chicharito.
QPR starting line-up: Cesar; Mbia, Hill, Nelsen, Traore; Derry, Faurlin, Mackie, Taarabt, Dyer; Cisse.
Cadangan: Green, Diakite, Ferdinand, Wright Philips, Granero, Ephraim, Hoilett.

Jumat, 23 November 2012

Ferguson Panaskan Rivalitas Dengan Benitez



Sudah bukan rahasia lagi bahwa hubungan antara Sir Alex Ferguson dengan Rafael Benitez tidak pernah akur. Dua pelatih ini menangani dua tim yang secara tradisi merupakan rival berat di Inggris.

Mengetahui bahwa Benitez telah diangkat sebagai pelatih interim Chelsea, Fergie tak membuang waktu untuk melancarkan serangan kepada koleganya itu. Fergie menganggap benitez adalah sosok pelatih yang beruntung.

Fergie menganggap bahwa Roberto Di Matteo tak layak dipecat. Dengan gelar Liga Champions dan Piala FA yang berhasil dipersembahkan Di Matteo harusnya cukup untuk membuat klub memberikan waktu yang lebih panjang.

Menurut Fergie, Di Matteo harusnya diberi kesempatan untuk memimpin Chelsea dalam ajang Piala Dunia Klub bulan depan. Apalagi, ajang itu digelar hanya beberapa minggu ke depan.

"Rafa benitez sangat beruntung karena dia bisa menambahkan gelar juara dunia klub dalam CV-nya. Dan dia tak perlu repot-repot membentuk tim untuk itu. Jose Mourinho meraih treble winners bersama Internazionale dan Benitez kemudian mengambil alih. Dia juga jadi juara dunia tanpa perlu repot mengurusi tim waktu itu," ujar Fergie. (Bola.Net)